Peringgati Hari Kesaktian Pancasila, Forkopimda Ikuti Upacara Presiden RI Secara Virtual

Transjabar.com – Memperingati Hari Kesaktian Pancasila yang bertepatan pada 1 Oktober 2022, Bupati Purwakarta, Jawa Barat, Anne Ratna Mustika dan jajaran Forkopimda Pemerintah Daerah (Pemda) Purwakarta, mengikuti kegiatan upacara bersama Presiden RI Joko Widodo dan Wakil Presiden Ma’ruf secara virtual Amin.

“Tadi pagi kita mengikuti peringatan upacara Hari Kesaktian Pancasila secara nasional melalui virtual. Dalam kegiatan itu hadir segenap forum koordinasi pimpinan daerah Kabupaten Purwakarta di wilayah Pemerintah Daerah Kabupaten Purwakarta,” ujar perempuan yang akrab disapa Ambu Anne.

Dalam kegiatan yang dilakukan secara virtual itu, kata Ambu Anne, hadir juga ketua DPR RI Puan Maharani yang membacakan ikrar yang menginginkan bahwa Pancasila menjadi ideologi bangsa yang harus memperkuat persatuan dan kesatuan untuk mengokohkan Negara Kesatuan Republik Indonesia.

Pembacaan ikrar tersebut, sambung Anne, tentunya disepakati bersama termasuk Kabupaten Purwakarta bahwa pembangunan yang dilakukan oleh Purwakarta harus pembangunan yang secara keseluruhan.

”Didukung oleh semua elemen masyarakat tanpa memandang kelompok golongan apalagi etnis dan agama, dan pembangunan harus dilakukan oleh semua elemen masyarakat,” ujar Ambu Anne.

Sementara, tambah Anne, sebagai bentuk Kontribusi Purwakarta kepada Negara Kesatuan Republik Indonesia yaitu dengan melakukan pembangunan terutama pembangunan yang paling utama berkaitan dengan kondusifitas yang saat ini sedang menghadapi inflasi.

“Kita berharap bahwa inflasi ini akan menjadi kerja kolektif. penanganan inflasi harus menjadi kerja kolektif bersama-sama baik pemerintah bersama dengan masyarakat Kabupaten Purwakarta secara mengedepankan nilai gotong royong,” jelasnya.

“Kalau itu terjadi maka saya yakin dan optimis kita bisa melewati masa-masa sulit ini untuk menghadapi inflasi, itulah kiranya harapan saya selaku Bupati kaitan dengan momentum peringatan Hari kesaktian Pancasila,” pungkasnya.(her).